PBAK dan FESTA 2022: MABA PE Sabet Juara Yel-yel Terunik dan Juara 2 PENSI

Perkenalan yang paling dinanti di saat kita memasuki Perguruan Tinggi adalah kegiatan PBAK Mahasiswa Baru. Beberapa kegiatan perkenalan dilaksanakan oleh Dewan Mahasiswa yang ada di setiap Fakultas UIN Sultan Syarif Kasim Riau.

Dewan Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Suska Riau mengadakan rangkaian PBAK dan FESTA II Tahun 2022. Kegiatan diadakan selama 2 hari penuh dari pagi sampai sore. Serangkaian kegiatan diisi dengan pembukaan, Lomba, dan penutupan.

Jumat, 02 September 2022. Kegiatan pembukaan PBAK dilakukan dengan diikuti oleh Mahasiswa Baru dari 15 Program Studi di lingkungan Fakultas Tarbiyah daan Keguruan UIN Suska Riau.

Sabtu, 03 September 2022. Kegiatan Festival Semarak Tarbiyah (FESTA) dilakukan dengan gegap gempita. Namun, dikarenakan ada beberapa hal maka FESTA bisa terlaksana pada tanggal 09 September 2022.

Maba Prodi Pendidikan Ekonomi ikut serta dalam kegiatan FESTA II 2022 dengan semangat yang tinggi dan kekompakan yang luar biasa. Beberapa Lomba dilakukan dalam kegiatan FESTA tersebut. Tidak kalah menarik, MABA Prodi Pendidikan Ekonomi Juara Yel-Yel “Terunik” dan Juara 2 “Pensi”.


Kegiatanpun berjalan dengan lancar dan meriah karena diikuti semua peserta MABA tahun 2022 dengan semangat.

 

About indah wati

Check Also

Mendorong Mahasiswa Lulus Tepat Waktu, Prodi Pendidikan Ekonomi Lakukan Workshop Akselerasi Penulisan Skripsi

Mahasiswa merupakan subjek yang membutuhkan perhatian penuh dalam perguruan tinggi. Hal ini disebabkan banyak mahasiswa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *