PELATIHAN KEPEMIMPINAN ORGANISASI PENDIDIKAN EKONOMI (PKOPE) TAHUN 2022

Pelatihan Kepemimpinan Organisasi Pendidikan Ekonomi tahun 2022 yang disingkat dengan PKOPE 2022 dilaksanakan dua hari yaitu sabtu (29/01) di aula FTK UIN SUSKA Riau dan minggu (30/01) di BUPER UIN SUSKA Riau, yang ditaja langsung oleh HM-PS Pendidikan Ekonomi 2022/2023 yang bertemakan Pemuda Masa Kini Pemimpin Masa Depan. kegiatan ini diikuti oleh seluruh Kepengurusan HM-PS Pendidikan Ekonomi Periode 2022/2023, serta para tamu undangan yang berasal dari ketua Umum ORMAWA Se- FTK UIN SUSKA Riau yang dibuka resmi oleh perwakilan dari Senat Mahasiswa FTK UIN SUSKA Riau Arianto Tarihoran.

Kemudian beberapa kata sambutan dari ketua Umum HM-PS Pendidikan Ekonomi Siti Muti’ah dalam arahannya beliau mengatakan “jadilah berlian yang sering diasah hingga menjadi nilai jual tinggi (berharga), sama dengan teman- teman HMPS PE, jadilah diri yang yang suka berproses dan mengembangkan diri, biar menjadi manfaat bagi banyak orang” kata Siti Muti’ah

Dan pada penutupan acara diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai bentuk solidaritas ORMAWA se FTK UIN SUSKA Riau

Pelatihan Kepemimpinan organisasi Pendidikan Ekonomi ini merupajan salah satu  program kerja dan syarat untuk bergabung di kepengurusan HMPS Pendidikan Ekonomi sebagaimana yang diatur dalam Anggaran Rumah Tangga BAB II Keanggotaan Pasal 2 Syarat Keanggotaan Ayat 2 ”mengikuti TDO dan menjadi panitia dalam acara HMPS PE” tujuan diadakan kegiatan ini adalah sebagai langkah awal mengembangkan diri dalam organisasi.

PKOPE 2022 pada hari pertama (29/01) kegiatan full pemaparan materi tentang keorganisasian dimulai dari materi pertama tentang “Dinamika Kelompok” oleh ketua Umum HM-PS Pendidikan Ekonomi, dilanjutkan dengan pemateri kedua “Branding Personality” oleh dosen pendidikan ekonomi bapak Zetri Rahmat M.Pd. dan materi terakhir “Administrasi dalam Organisasi” oleh Sekretaris Jendral Senat Mahasiswa FTK UIN SUSKA Riau kakanda Khoirul Syahputra. Pada hari pertama ini peserta mengikuti materi dengan tertip dan baik, diselingi dengan Ice Break dan Ishoma yang mana para peserta diberi tugas Piket Makan dan Piket Sholat sebagai bentuk penerapan Materi yang telah dipaparkan. Dan setiap materi diberi sebuah sertifikat sebagai bentuk penghargaan telah memberikan waktu, pemikiran serta ilmu kepada peserta PKOPE 2022.

PKOPE 2022 pada hari ke dua (30/01) dilaksanakan di BUPER UIN SUSKA Riau yang bersifat happy fun bersama dan saling menumbuhkan solidaritas dan keakraban sesama kepengurusan HMPS Pendidikan Ekonomi, yang diawali dengan senam pagi bersama, dilanjutkan dengan sebuah pemaparan materi mengenai “Motivasi” oleh mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan tahun 2016 kakanda Shintaro, JB, S.Pd. dan Ayunda Fadila Khusnun, dalam pemaparanya memberikan arahan setiap ingin melaksanakan rapat diharapkan sudah mempersiapkan ide dan bahan bicara dari rumah, supaya saat rapat tidak bengong dan ngikut kata kawan yang lain “jadi setiap mau rapat, usahkan teman – teman mempersiapkan ide dari rumah, sehingga pada saat rapat tidak bingung” kata ayunda fadila khusnun. Dan banyak lagi arahan dan masukan yang diberikan kakanda dan ayunda tersebut.

Materi selesai, games pun datang, untuk memberikan momen gembira, kompak, dan ceria ada beberapa games dalam kegiatan ini yaiu, ekor naga, keseimbangan, dan ular tangga. Terdapat lima kelompok yang saling bertanding dalam games ini, dan yang menang akan mendapatkan beberapa hadiah kalung ciki-ciki, sesi terakhir makan bersama, acara penutup, pembagian sertifikat dan foto bersama serta sayonara. (riska-mutiah)

 

About pendidikan ekonomi

Check Also

Mendorong Mahasiswa Lulus Tepat Waktu, Prodi Pendidikan Ekonomi Lakukan Workshop Akselerasi Penulisan Skripsi

Mahasiswa merupakan subjek yang membutuhkan perhatian penuh dalam perguruan tinggi. Hal ini disebabkan banyak mahasiswa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *